Thursday, December 13, 2018

KISAH NABI YUNUS AS. - Berada di Dalam Tubuh Ikan Nun

Nabi Yunus meninggalkan kota Nainawa dalam keadaan marah, karena penduduk kota tersebut tidak mau menerima dakwahnya agar mau menyembah Allah SWT. Nabi Yunus telah menempuh perjalanan jauh tanpa tujuan pasti. Beliau tidak tahu bahwa selama kepergiannya, penduduk Nainawa telah bertobat dan beriman kepada Allah SWT karena mereka sadar saat melihat bencana yang hampir melanda tempat tinggal mereka.

Surat Ash-Shaffat ayat 139:

وَإِنَّ يُونُسَ لَمِنَ ٱلۡمُرۡسَلِينَ  ١٣٩

139.  Sesungguhnya Yunus benar-benar salah seorang rasul,

Perjalanan Nabi Yunus telah sampai di pantai. Saat itu beliau berada di pelabuhan dan melihat sebuah kapal yang hendak berlayar. Banyak penumpang yang naik dan turun di pelabuhan tersebut. Beliau menuju ke kapal tersebut bersama orang-orang lainnya. Setelah mendapat izin, beliau menumpang kapal tersebut. Setelah semuanya beres, kapal berlayar di laut menuju daratan lain.

Surat Ash-Shaffat ayat 140:

إِذۡ أَبَقَ إِلَى ٱلۡفُلۡكِ ٱلۡمَشۡحُونِ  ١٤٠

140.  (ingatlah) ketika ia lari, ke kapal yang penuh muatan,

Dalam pelayaran di laut, terjadi badai besar yang menerpa kapal yang ditumpangi Nabi Yunus. Gelombang besar membuat kapal sulit dikendalikan. Saat itu juga ada seekor ikan Nun (paus) yang berada di sekitar kapal tersebut yang terus mengikuti. Agar posisi kapal tetap stabil, maka dengan terpaksa kapten kapal memutuskan agar membuang beberapa barang di dalam kapal ke laut, bahkan ada penumpang yang harus terjun ke laut untuk mengurangi beban kapal. Maka dilakukan pengundian untuk menentukan nama siapa yang harus terjun ke laut, termasuk nama Nabi Yunus.

Pada undian pertama, ternyata Nabi Yunus yang terpilih untuk terjun ke laut. Karena Nabi Yunus adalah orang yang dihormati dan dimuliakan, orang-orang tidak mau jika beliau yang harus terjun ke laut. Maka dilakukan undian lagi. Nabi Yunus terpilih lagi untuk kedua kalinya. Maka dilakukan undian yang ketiga kalinya dan tetap Nabi Yunus yang terpilih. Nabi Yunus paham bahwa peristiwa tersebut adalah kehendak Allah SWT. Nabi Yunus menyadari kesalahannya bahwa beliau telah meninggalkan kota Nainawa tanpa izin Allah SWT. Beliau berpikir bahwa hasil undian itu adalah sebuah pelajaran bagi beliau. Suasana saat itu sangat menakutkan serta gelap. Namun tanpa ragu-ragu, Nabi Yunus berjalan ke pinggir kapal dan segera terjun ke dalam laut yang bergelombang tinggi.

Surat Ash-Shaffat ayat 141:

فَسَاهَمَ فَكَانَ مِنَ ٱلۡمُدۡحَضِينَ  ١٤١

141.  kemudian ia ikut berundi lalu dia termasuk orang-orang yang kalah dalam undian.

Saat Nabi Yunus terombang-ambing di laut, seekor ikan Nun bergerak menuju beliau dan membuka mulutnya. Ikan itu menelan Nabi Yunus hidup-hidup dan menyimpannya di dalam perut tanpa ada luka atau cidera, lalu ikan tersebut segera menuju ke dalam laut. Kondisi di dalam perut ikan sangat gelap. Nabi Yunus berdoa kepada Allah SWT supaya beliau diampuni karena kesalahan yang telah diperbuat. Beliau terus bertasbih dengan sungguh-sungguh dan perasaan sedih. Maka Allah SWT mengabulkan doa Nabi Yunus agar tidak merasa kesusahan. Jika Nabi Yunus tidak bertasbih, maka beliau tetap berada di dalam perut ikan Nun hingga hari kiamat.

Surat Al-Anbiya’ ayat 87:

وَذَا ٱلنُّونِ إِذ ذَّهَبَ مُغَٰضِبٗا فَظَنَّ أَن لَّن نَّقۡدِرَ عَلَيۡهِ فَنَادَىٰ فِي ٱلظُّلُمَٰتِ أَن لَّآ إِلَٰهَ إِلَّآ أَنتَ سُبۡحَٰنَكَ إِنِّي كُنتُ مِنَ ٱلظَّٰلِمِينَ  ٨٧

87.  Dan (ingatlah kisah) Dzun Nun (Yunus), ketika ia pergi dalam keadaan marah, lalu ia menyangka bahwa Kami tidak akan mempersempitnya (menyulitkannya), maka ia menyeru dalam keadaan yang sangat gelap: "Bahwa tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim".

Surat Ash-Shaffat ayat 142-144:

فَٱلۡتَقَمَهُ ٱلۡحُوتُ وَهُوَ مُلِيمٞ  ١٤٢ فَلَوۡلَآ أَنَّهُۥ كَانَ مِنَ ٱلۡمُسَبِّحِينَ  ١٤٣ لَلَبِثَ فِي بَطۡنِهِۦٓ إِلَىٰ يَوۡمِ يُبۡعَثُونَ  ١٤٤

142.  Maka ia ditelan oleh ikan besar dalam keadaan tercela.
143.  Maka kalau sekiranya dia tidak termasuk orang-orang yang banyak mengingat Allah,
144.  niscaya ia akan tetap tinggal di perut ikan itu sampai hari berbangkit.

Setelah beberapa lama Nabi Yunus berada di dalam perut ikan Nun, maka Allah SWT memerintahkan ikan itu untuk mengeluarkan Nabi Yunus ke darat. Lalu Nabi Yunus telah berada di suatu pantai dalam kondisi tubuh yang letih dan kelaparan. Allah SWT menumbuhkan pohon labu agar Nabi Yunus dapat berteduh di bawahnya dan memakan buah labu sehingga kondisi tubuhnya pulih kembali. Sebagai informasi, buah labu sangat bermanfaat untuk membangun jaringan kulit dan menguatkan tubuh. Lalat juga tidak mau mendekati pohon labu, sehingga Nabi Yunus tetap tenang.

Surat Al-Anbiya’ ayat 88:

فَٱسۡتَجَبۡنَا لَهُۥ وَنَجَّيۡنَٰهُ مِنَ ٱلۡغَمِّۚ وَكَذَٰلِكَ نُ‍ۨجِي ٱلۡمُؤۡمِنِينَ  ٨٨

88.  Maka Kami telah memperkenankan doanya dan menyelamatkannya dari pada kedukaan. Dan demikianlah Kami selamatkan orang-orang yang beriman.

Surat Ash-Shaffat ayat 145-146:

۞فَنَبَذۡنَٰهُ بِٱلۡعَرَآءِ وَهُوَ سَقِيمٞ  ١٤٥ وَأَنۢبَتۡنَا عَلَيۡهِ شَجَرَةٗ مِّن يَقۡطِينٖ  ١٤٦

145.  Kemudian Kami lemparkan dia ke daerah yang tandus, sedang ia dalam keadaan sakit.
146.  Dan Kami tumbuhkan untuk dia sebatang pohon dari jenis labu.

Kemudian Nabi Yunus teringat dengan penduduk kota Nainawa dan kembali ke kota tersebut. Ternyata beliau telah dinanti dan disambut dengan baik oleh penduduk Nainawa. Mereka meminta Nabi Yunus agar mengajarkan mereka tentang keimanan. Nabi Yunus merasa senang karena penduduk Nainawa telah beriman kepada Allah SWT.

Surat Ash-Shaffat ayat 147-148:

وَأَرۡسَلۡنَٰهُ إِلَىٰ مِاْئَةِ أَلۡفٍ أَوۡ يَزِيدُونَ  ١٤٧ فَ‍َٔامَنُواْ فَمَتَّعۡنَٰهُمۡ إِلَىٰ حِينٖ  ١٤٨

147.  Dan Kami utus dia kepada seratus ribu orang atau lebih.
148.  Lalu mereka beriman, karena itu Kami anugerahkan kenikmatan hidup kepada mereka hingga waktu yang tertentu.



Referensi:

·     As Sayyid, Kamal dan Anis, Selma (Penerjemah). 2005. Kisah-kisah Terbaik Alquran. Jakarta: Pustaka Zahra.
·       mafiadoc.com_25-kisah-para-nabi_5a17d36a1723ddce5c8a2001 (PDF)


No comments:

Post a Comment

BETTERPAD-RAY MOCKUP - Materiaal van de muur van de Shahada-moskee (Masjid Syahadat)

"Sorry If There Is A Deficiency / Error In Translation From Indonesian To Related Languages, Because It Only Uses Google Translate"...

Popular posts